10 September 2021

Bagaimana Solusi Ekosistem Pendidikan untuk Generasi Masa Depan?

Pendidikan menjadi salah satu tonggak dalam pembangunan negara. Untuk lebih menguatkan pondasi pendidikan maka dibutuhkan pemahaman kuat dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang lebih baik kepada generasi masa depan.

Menurut Kamus Bahasa Inggris Oxford, ekosistem pendidikan diartikan sebagai sebuah jaringan sumber pengetahuan dan pendidikan yang saling berhubungan dalam sebuah sistem yang tidak sederhana, namun dapat bergerak dan bekerjasama dengan baik.

Menurut profesor pendidikan dari Virginia Tech, Marilyn Lichtman, konsep ini merupakan proses dalam memahami bagaimana membangun sistem pendidikan dengan membiarkan proses pembelajaran alami terjadi berdasarkan karakter pembelajaran dalam beradaptasi, bertahan, tangguh, menyikapi perbedaan, hingga kemampuan berbagi ilmu.

Salah satu keadaan yang masih harus ditingkatkan dalam pendidikan di Indonesia adalah kesenjangan yang terjadi di berbagai daerah yang belum memiliki akses merata, termasuk dalam penggunaan teknologi. Melansir mediaindonesia.com, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Makarim mengatakan bahwa Indonesia harus terus semangat menciptakan ekosistem pendidikan yang lebih baik dari masa ke masa. 

Menghadirkan Berbagai Program Pendidikan

Program Sekolah Penggerak hadir sebagai bagian dari program transformasi sekolah sebelumnya. Menurut Nadiem program ini menghadirkan kolaborasi ekosistem pendidikan untuk keberhasilan pendidikan di Indonesia.

Menurutnya lagi, sekolah penggerak akan mementor sekolah lain di daerah sekitarnya dengan sumber daya pendukung. Dengan begitu sekolah di satu daerah tersebut akan berkolaborasi, bukan berkompetisi.

Di sisi lain, transformasi teknologi yang terus bergerak cepat di era digital ini menghadirkan pembelajaran berbasis digital  yang juga menjadi bagian penting dari ekosistem pendidikan. Hal ini memerlukan peran serta aktif yang melibatkan pengajar, murid, dan orang tua.

Seperti yang telah dilakukan Acer for Education dalam memberikan solusi ekosistem pembelajaran digital kepada sekolah, guru dan murid melalui perangkat gadget, program untuk guru dan murid, platform pendidikan hingga seminar dan webinar. 

Tidak hanya itu, untuk mendukung ekosistem pendidikan berbasis digital, Acer for Education menghadirkan ACER SMART SCHOOL AWARDS 2021, yaitu penghargaan berskala nasional kepada sekolah yang siap menerapkan teknologi digital di sekolah. Penghargaan ini terbuka untuk tingkat SD, SMP, SMA, dan SMK dengan hadiah total lebih dari Rp500 juta. Ayo daftarkan sekolah Anda sekarang melalui acerforeducation.id/schoolawards

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya